Pressure gauge dan pressure switch

Pressure gauge dan pressure switch merupakan alat yang sering digunakan dalam suatu sistem pendingin.

Pengertian pressure gauge

Pressure gauge adalah alat yang digunakan untuk mengukur tekanan suatu fluida ( gas atau liquid ) dalam sistem tertutup.

Satuan dari alat ukur tekanan ini berupa psi (pound per square inch), psf (pound per square foot), mmHg (millimeter of mercury), inHg (inch of mercury), bar, atm (atmosphere), N/m^2 (pascal).

Secara sederhana dapat dirumuskan bahwa ini adalah suatu alat yang dipergunakan untuk membaca tekanan melalui pengamatan secara langsung. Dalam bahasa keilmuan, PG didefinisikan dengan suatu instrumen yang digunakan untuk mengukur pressure (Psig, bar) melalui pengamatan visual langsung, terkadang dalam pressure gauge ditambahkan juga cairan glikol untuk mencegah korosi jarum penunjuk

Pressure Gauge biasanya juga bisa diletakkan dalam suatu titik dalam sistem pendingin, biasanya untuk mengetahui tekanan gas freon, atau freon dalam bentuk liquid, di berbagai titik dalam sistem (contohnya bila kita ingin mengetahui tekanan suction kompresor suatu sistem, maka kita letakkan pressure gauge sebelum kompresor ac, dan bila kita ingin mengetahui tekanan discharge suatu kompresor, maka kita letakkan pressure gauge setelah kompresor.)

Cara kerja pressue gauge :

Mempergunakan elemen sensing yang berupa bourdon tube, lalu Pressure atau tekanan masuk melalui bourdon tube yang selanjutnya memutar searah jarum jam secara mekanik pada alat pressure gauge tersebut.

Pressure gauge Terdapat 2 jenis yaitu :

1. Technical Pressure Gauge

Adalah dengan menunjukan meter 0 saat terkena tekanan atmosfer. technical pressure gauge seperti ini hanya menunjukkan nilai tekanan dari suatu zat tanpa mempertimbangkan tekanan atmosfirnya. pengukur secara khusus dirancang untuk digunakan oleh ketel uap, udara rem, dan inspektur sistem tekanan.

2. Absolute Pressure Gauge

yaitu tekanan yang dihitung berdasarkan tekanan referensi 1 atm. Besaran tekanan absolute lebih dikenal dengan PSIA. (PSIA = PSIG + Patm). dengan penunjukan meter 1,013 bar saat terkena tekanan atmosfer. Jika ini digunakan pada suatu alat, maka nilai tekanan mutlak zat yang diukur adalah Tekanan Teknikalnya ditambah dengan tekanan atmosfer  yang digunakan pada percobaan ini adalah Technical Pressure Gauge. Penunjukan  ini saat tidak diberi tekanan (Tekanan atmosfer saja) adalah 0 psi.

Pressure switch

Pengertian pressure switch

Pressure switch merupakan suatu alat pengaman, yang berfungsi untuk mematikan sistem bila terjadi kondisi yang tidak normal (Tekanan terlalu tinggi atau tekanan terlalu rendah).

Alat ini sangat penting dipasang sehingga potensi kerusakan (terutama kompresor AC) pada sistem bisa dicegah /diminimalkan.

Macam-macam pressure switch

Low pressure switch, untuk menjaga tekanan agar tidak berada dibawah kisaran tekanan aman, Tersedia dalam pilihan Low pressure Switch manual dan Low pressure Switch auto (contohnya Danfoss KP1)

High pressure switch, untuk menjaga tekanan agar tidak berada diatas kisaran tekanan aman, Tersedia dalam pilihan High pressure switch manual dan High pressure switch auto (contohnya Danfoss KP5)

High-Low pressure switch, untuk menjaga tekanan agar tidak berada diatas kisaran tekanan aman, dan menjaga tekanan agar tidak berada diatas kisaran tekanan aman, Tersedia dalam pilihan High-Low pressure switch manual-manual dan High-Low pressure switch auto-manual serta High-Low pressure switch auto-auto (contohnya Danfoss KP15).

Terdapat juga pressure switch untuk keperluan marine seperti Pressure Switch type MBC 5100 3231-ID danfoss, dll